Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) membuka jalur pendaftaran bagi para calon mahasiswa yang gagal lolos dalam Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024. Menyadari betapa pentingnya pendidikan tinggi dalam membentuk masa depan generasi muda, UWKS menawarkan jalur UTBK dengan total diskon kuliah hingga 16 juta rupiah bagi siswa yang gagal dalam SNBT dan bebas tes masuk (untuk non FK dan FKH)
Peluang Kedua untuk Masa Depan Gemilang
Program jalur yang khusus untuk siswa gagal snbt ini menjadi solusi alternatif bagi siswa yang memiliki potensi akademik namun belum berhasil dalam seleksi masuk perguruan tinggi negeri. Dengan adanya beasiswa ini, UWKS berharap dapat membuka akses yang lebih luas bagi calon mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan tinggi tanpa harus terbebani dengan biaya yang tinggi.
Rektor UWKS, Prof. Dr. H. Widodo Ario Kentjono, dr. Sp.THT-KL (K), FICS, menyatakan bahwa inisiatif ini merupakan wujud komitmen UWKS dalam mendukung pendidikan di Indonesia. “Kami memahami bahwa tidak semua siswa bisa lolos dalam seleksi masuk perguruan tinggi negeri. Oleh karena itu, kami memberikan kesempatan kedua bagi mereka yang berprestasi dan memiliki tekad untuk melanjutkan studi,” ujarnya.
Syarat dan Ketentuan Beasiswa
Untuk mendapatkan beasiswa ini, calon mahasiswa harus memenuhi beberapa persyaratan yang ada. Beberapa syarat tersebut antara lain:
- Tidak Lolos SNBT 2024: Calon penerima beasiswa harus menunjukkan bukti bahwa mereka telah mengikuti SNBT 2024 dan tidak berhasil lolos seleksi.
- Segera Daftar di : https://daftar.uwks.ac.id kemudian lengkapi persyaratan yang ada
- Pilih Jalur UTBK : pilih jalur UTBK, kemudian pilih salah satu dari 26 Program Studi (fk/fkh tetap tes) yang anda inginkan untuk meraih Masa Depan Gemilang bersama Universitas Wijaya Kusuma Surbaya
Pendaftaran untuk program utbk ini dibuka setelah pengumuman hasil SNBT 2024. Para calon mahasiswa diharapkan untuk mempersiapkan semua dokumen yang diperlukan dan segera mendaftar setelah pendaftaran dibuka.
Cek brosur Digital Fakultas yang ada di UWKS, klik link ini
Diskon Kuliah hingga 16 Juta Rupiah
Program menarik ini UWKS tidak hanya berupa potongan biaya formulir, tetapi juga memberikan potongan biaya kuliah yang signifikan. Dengan total diskon mencapai 16 juta rupiah, diharapkan beasiswa ini dapat meringankan beban finansial keluarga dan memberikan kesempatan yang lebih besar bagi siswa untuk mengenyam pendidikan tinggi.
Dukungan dan Fasilitas di UWKS
UWKS memiliki fasilitas pendidikan yang lengkap dan berkualitas. Mulai dari laboratorium, perpustakaan, hingga pusat kegiatan mahasiswa yang menunjang proses belajar mengajar. Selain itu, UWKS juga memiliki berbagai program studi unggulan yang sesuai dengan minat dan bakat calon mahasiswa. Cek link ini
Dalam rangka memberikan dukungan maksimal kepada mahasiswa, UWKS juga menyediakan berbagai layanan seperti bimbingan karir, konseling, serta berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang dapat mengembangkan kemampuan soft skill para mahasiswa.
Membangun Masa Depan Gemilang Bersama UWKS
Program ini dapat menjadi pendorong semangat bagi siswa yang belum berhasil di SNBT 2024 untuk tetap melanjutkan pendidikan mereka di perguruan tinggi. UWKS dengan tangan terbuka menyambut calon-calon mahasiswa baru yang siap untuk meraih masa depan gemilang bersama.
Bagi siswa yang berminat, segera melakukan pendaftaran dan mengunggah persyaratan jalur utbk ini di situs resmi UWKS daftar.uwks.ac.id. Jangan lewatkan kesempatan emas untuk melanjutkan pendidikan tinggi dengan beasiswa dari UWKS. Bersama UWKS, mari wujudkan mimpi dan raih masa depan gemilang ! #BerawalDariSini